Mahasiswa- Mahasiswi Semester VI Prodi Keperawatan Lubuklinggau sebanyak 20 orang melaksanakan pengabdian masyarakat di SLBN (Sekolah Luar Biasa Negeri) Petanang Kota Lubuklinggau. Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini merupakan salah satu kompetensi yang wajib dilakukan oleh Mahasiswa yang dinas Keperawatan Anak Berkebutuhan Khusus di SLBN. Kegiatan pengabdian masyarakat ini telah dilaksanakan dengan sangat baik pada Hari Kamis Tanggal 17 Maret 2022 pukul 08:00 WIB – 10:30 WIB bertempat di lapangan SLBN Petanang. Turut hadir juga Ibu Kepala Sekolah SLBN Petanang Ibu Hj. Teti Eriani, S.Pd.; Instruktur Klinik SLBN Petanang Ibu Yuniarti, S.Pd.; guru-guru SLBN Petanang; siswa-siswi SLBN Petanang; Para Wali Murid SLBN Petanang; Penanggung Jawab Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Bapak Nadi Aprilyadi, S.Kep., S.Sos., M.Kes.; Koordinator Mata Kuliah Elektif Praktik Klinik Keperawatan Anak Berkebutuhan Khusus Ibu Ns. Eva Oktaviani, S.Kep., M.Kep.,Sp.Kep., An.; Dosen Prodi Keperawatan Lubuklinggau Ibu Zuraidah, S.Kep., SKM., MKM. dan Instruktur Pendidikan Ibu Ns. Indah Dewi Ridawati, S.Kep., M.Kep.
Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini mengambil tema “Peningkatan Pengetahuan dan Keterampilan Pertolongan Pertama pada Kecelakaan (P3K) pada Guru dan Anak Berkebutuhan Khusus di SLBN Petanang Kota Lubuklinggau”. Sebelum kegiatan dimulai mahasiswa Prodi Keperawatan Lubuklinggau melakukan pengecekan tanda-tanda vital (tekanan darah, suhu, nadi dan pernapasan) dan pemeriksaan gula darah kepada guru dan murid SLBN Petanang. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dimulai dengan pembukaan, kata sambutan dari Kepala Sekolah SLBN Petanang, kata sambutan dari Instruktur Pendidikan Prodi Keperawatan Lubuklinggau, Pre Test dengan membagikan kuesioner pada guru-guru dan murid-murid SLBN Petanang, Penyuluhan Materi P3K menggunakan media lembar balik oleh mahasiswi Nabila Lee Kertin, Simulasi P3K oleh murid-murid SLBN Petanang, Terapi bermain menempelkan gambar P3K, Post Test, dan Foto bersama.
Kegiatan pengabdian masyarakat ini berlangsung meriah karena diselingi dengan nyanyian anak-anak dan pembagian doorprize bagi murid-murid yang berani maju dan berani menjawab pertanyaan dari pembawa materi P3K. Pada sela-sela acara Mahasiswa Prodi Keperawatan Lubuklinggau mendapatkan penghargaan dari SLBN Petanang Kota Lubuklinggau berupa plakat atas berlangsungnya kegiatan Praktik Klinik Keperawatan Anak Berkebutuhan Khusus di SLBN Petanang. Dalam penerimaan plakat ini diwakilkan oleh Koordinator dan Instruktur Pendidikan Mata Kuliah Elektif Keperawatan Anak Berkebutuhan Khusus. Kegiatan ini dilakukan dengan tetap menjaga protokol kesehatan. Kebersihan lingkungan tetap dipertahankan sampai acara selesai. Mahasiswa dan murid bekerjasama mengembalikan peralatan pengabdian masyarakat ke tempat semula dan membuang sampah pada tempat sampah yang telah disediakan.